Dokumen
Selasa, 27 Februari 2024 12:57
Kediri --- Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung) kembali mengadakan Upgrading bagi organisasi kemahasiswaan. Pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari mulai 26 hingga 28 Februari 2024 di Fave Hotel, Kediri. Pada tahun ini tema yang diusung adalah “Upgrading Kepemimpinan dan Moderasi Beragama Bagi Organisasi Kemahasiswaan UIN Sayyid Ali rahmatullah Tulungagung”.
 
Hadir dalam acara pembukaan, Kasubdit Sarpras dan Kemahasiswaan Kemenag RI, Nur Shoib, M.H., Rektor UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Prof. Dr. H. Abd. Aziz, M.Pd.I., para Wakil Rektor, Kepala Biro AUPK, dan para Wakil Dekan III. Hadir pula para pembina ormawa serta seluruh peserta upgrading dari pengurus ormawa.
Read more: Kasubdit Sarpras...
 
Jumat, 23 Februari 2024 11:32
Tulungagung --- Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung) kembali mengukuhkan guru besarnya. Kali ini adalah Ahmad Muhtadi Anshor yang dikukuhkan sebagai guru besar dalam bidang ilmu Ushul Fiqih pada Kamis (22/02/2024) di Aula Lantai 6 Gedung KH Arief Mustaqiem. Pengukuhan ini dilakukan langsung oleh Rektor UIN SATU Tulungagung, Abd. Aziz. yang dihadiri oleh sejumlah tamu undangan, mulai dari Rektor, wakil rektor, sekertaris senat, beserta jajarannya.
 
Acara pengukuhan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars UIN SATU Tulungagung yang kemudian acara dibuka oleh Ketua Senat UIN SATU Tulungagung, Achmad Patoni. Dilanjutkan dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an oleh Anggun Afina Khuriyatus Sofa, mahasiswi UIN SATU Tulungagung dan disusul dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh ustad Taqiyuddin Alawi Masduqi.
Read more: UIN SATU...
 
Jumat, 23 Februari 2024 11:23
Tulungagung --- Ma’had Al-Jami’ah Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung) menggelar Rapat Kerja di Crown Victoria Hotel Tulungagung pada Rabu hingga Kamis (21-23/02/2024). Dibuka oleh Rektor UIN SATU Tulungagung, Abd Aziz, pembukaan acara ini dihadiri juga oleh Wakil Rektor III, Syamsun Ni’am, Mudir Ma’had Al-Jami’ah, KH Zuhri, serta jajaran Dekan di lingkungan UIN SATU Tulungagung, Ketua Lembaga, Pusat Bisnis. Hadir pula segenap jajaran murabbi, perwakilan koordinator lembaga mitra, dan musyrifah ma’had Al-Jami’ah.
 
Rektor UIN SATU Tulungagung pada kesempatan tersebut dalam pengarahannya memberikan apresiasi terhadap kinerja Ma’had Al-Jami’ah. Ia juga menegaskan bahwa apa yang telah dicapai oleh Ma’had Al-Jami’ah yang setidaknya sampai saat ini menjadi salah satu model mahad PTKIN merupakan hasil dari kerja keras yang “berdarah-darah”. Namun, ia juga menegaskan pentingnya evaluasi demi perbaikan Ma’had ke depannya.
Read more: Raker Ma’had,...
 

Page 4 of 239

<< Start < Prev 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Next > End >>
Hubungi Kami
Jl.Mayor sujadi timur No 46 Tulungagung
0355 - 321513
0355 - 321656
info[at]uinsatu.ac.id