Dokumen
Senin, 13 November 2023 11:11
Tulungagung – Marching Band kebanggaan Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung) mencatat prestasi membanggakan dengan diraihnya Juara dalam kompetisi Indonesia Drum Corps International pada 10 sampai dengan 12 November 2023 di Benteng Reborn Stadium, Kota Tangerang. 
 
Kompetisi Indonesia Drum Corps International Tahun 2023 ini selain diikuti oleh berbagai tim dari beberapa daerah di Indonesia juga diikuti oleh marching band dari Thailand seperti Marching Band Wachiratahmstit Drum and Brass Corps dan Thai Youth Winds. Perlu diketahui kompetisi ini merupakan turunan dari kompetisi internasional Drum Corps International di Indianapolis Amerika Serikat.
Read more: Marching Band...
 
Kamis, 09 November 2023 10:04
Tulungagung – Rektor Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU Tulungagung), Abd. Aziz membuka Turnamen Bola Voli tingkat SMA Sederajat se-Jawa Timur “Rektor Cup 2023” pada Kamis (09/11/2023) di Lapangan Utama UIN SATU Tulungagung. Hadir dalam pembukaan tersebut beberapa pejabat akademik dan struktural di lingkungan UIN SATU Tulungagung serta beberapa tim peserta. Rencananya turnamen ini akan digelar mulai 09 November sampai dengan 15 November 2023.
 
Dalam sambutannya Rektor menyampaikan selamat datang kepada para peserta yang hadir. Dia juga mengucapkan terima kasih atas kebersediaan mereka mengikuti turnamen tahunan yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bakat Minat ini.
Read more: Rektor Buka...
 
Kamis, 09 November 2023 15:32
Tulungagung - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah (UIN SATU) Tulungagung menggelar sosialisasi pencegahan anti korupsi bagi anggota DWP UIN SATU Tulungagung. Sosialisasi ini dilaksanakan pada Rabu, 8 November 2023 di Ruang Meeting Gedung K.H. Arief Mustaqiem dengan diikuti oleh seluruh pengurus dan anggota DWP. Kegiatan sosialisasi ini dikemas dalam pertemuan rutin bulanan DWP UIN SATU Tulungagung.
 
Ketua DWP UIN SATU menyampaikan bahwa peran serta anggota DWP sangat penting dalam upaya membangun kesadaran dan mendukung serta mempromosikan integritas di kalangan keluarga besar UIN SATU Tulungagung. Beberapa hal yang menjadi peran penting anggota DWP antara lain bahwa ibu-ibu DWP ini sangat mampu dan dan harus berkontribusi untuk menjadi mitra yang sangat kuat dalam mendukung program dan kampanye pemerintah terkait dengan anti korupsi, utamanya di lingkungan UIN SATU Tulungagung yang berada di bawah naungan Kementerian Agama RI.
Read more: DWP UIN SATU...
 

Page 22 of 239

<< Start < Prev 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 Next > End >>
Hubungi Kami
Jl.Mayor sujadi timur No 46 Tulungagung
0355 - 321513
0355 - 321656
info[at]uinsatu.ac.id