Senin, 23 Februari 2015 12:07
Print

(Tulungagung) Senin pagi, 23 Februari 2015 Dewan Mahasiswa Fakultas Tarbiyah (DEMA-FATIK) menyelenggarakan try out Ujian Nasional (UN) untuk tingkat SLTA. Try out Ujian Nasional tersebut menurut Ketua DEMA-FTIK IAIN Tulungagung, Samsul Huda mengujikan 3 mata pelajaran yang akan diujikan dalam Ujian Nasional yang antara lain Matematika, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Lebih lanjut Samsul Huda menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian DEMA-FTIK terhadap para pelajar di Kabupaten Tulungagung yang mana tidak jarang menjadikan UN sebagai momok yang menakutkan. Menurutnya dengan adanya try out semacam ini para siswa dan siswi setidaknya bisa lebih terlatih dan memiliki gambaran tentang seperti apa materi yang akan diujikan dalam UN yang akan datang.

Adapun ditanya megnenai pendaftaran peserta, disebutkan oleh Samsul Huda, para siswa dan siswi tidak dipungut biaya. Karena kegiatan ini dilaksanakan dengan berlandaskan tri darma perguruan tinggi yang mana salah satunya adalah pengabdian masyarakat. Dan kegiatan ini adalah sebentuk kecil pengabdian mahasiswa IAIN Tulungagung bagi masyarakat.

Read more: Try Out Ujian...
 
Jumat, 20 Februari 2015 09:26
Print

(Tulungagung) Dipungkiri atau tidak, bahwa setiap alumni perguruan tinggi mayoritas berharap setelah lulus bisa mendapatkan tempat kerja yang layak terutama instansi pemerintah dengan menjadi Pegawai Negeri Sipil. Namun demikian, peluang untuk bekerja sebagaimana yang diharapkan ternyata tak sebanding dengan jumlah angkatan kerja untuk alumni perguruan tinggi manapun. Itulah sebabnya IAIN Tulungagung ingin memberikan sebuah bekal kewirausahaan dengan dengan pelatihan keterampilan bagi mahasiswa yang ada di IAIN Tulungagung.

Read more: IAIN Tulungagung...
 
Selasa, 17 Februari 2015 13:43
Print

(Tulungagung) “Membaca bisa mengguncang otak kita, namun membaca dengan disertai menulis bisa mengguncang dunia”, itulah ungkapan yang mungkin populer di beberapa kalangan penulis. Maka dari itu tidaklah berlebihan bila hari ini, 17 Februari 2015 Himpunan Mahasiswa Jurusan Hukum Ekonomi Syariah (HMJ-HES) untuk menyelenggarakan acara bedah buku berjudul “The Power of Writing” karya Dr. Ngainun Na’im, M.H.I., salah satu dosen IAIN Tulungagung yang produktif dalam menulis artikel dan buku.

Dengan pembanding Dr. Kutbudin Aibak, M.H.I yang juga dosen di IAIN Tulungagung, berupaya untuk mengupas dan mengulas habis tentang buku terbitan Lentera Kreasindo Yogyakarta 2015 tersebut.

Read more: Mahasiswa HES...
 

Page 222 of 241

<< Start < Prev 217 218 219 220 221 222 223 224 225 226 Next > End >>