Kepegawaian
|
Kepegawaian
|
Diberitahukan bahwa Institut Agama Islam Negeri Tulungagung membutuhkan Tenaga Dosen Luar Biasa (DLB/Kontrak) dengan jadwal penerimaan sebagai berikut:
NO |
KEGIATAN |
TANGGAL |
KET. |
1. |
Pendaftaran online |
10 s.d. 20 Januari2017 |
|
2. |
Berkas fisik dikirimkan via pos/jasa pengiriman ke Bagian Umum IAIN Tulungagung, Jl. Mayor Sujadi Timur 46 Plosokandang Tulungagung |
paling akhir diterima panitia tanggal 23 Januari 2017 jam kerja |
- |
3. |
Pengumuman Peserta yang Lolos Seleksi Administrasi dan berhak Mengikuti Tes Tulis |
25 Januari 2017 |
Jam kerja |
4. |
Tes Tulis |
26 Januari 2017 |
08.30 – selesai |
5. |
Tes wawancara |
27 Januari 2017 |
08.30 - selesai |
6. |
Pengumuman Hasil Tes |
31 Januari 2017 |
Jam kerja |
Formasi dan pengumuman lengkap dapat diunduh di sini.
Syarat-syarat berkas fisik pendaftaran:
a. Mencetak formulir yang telah diisi secara online di http://rekrutmen.iain-tulungagung.ac.id
b. Menulis surat lamaran
c. Foto kopi KTP (1 lembar)
d. Pas poto berwarna 4x6 sebanyak 2 lembar
e. Foto kopi Ijazah dan Transkrip S1, S2 dilegalisir 1 lembar (bagi yang sudah S3 dilampirkan).
f. Tidak berstatus sebagai PNS/TNI/POLRI.
g. Tidak ber-NUPTK atau NIDN. Bagi yang sudah ber-NIDN boleh mendaftar dengan syarat wajib melampirkan Surat Keterangan dari Perguruan Tinggi yang menyatakan bersedia melepas untukmutasi ke IAIN Tulungagung.
h. Berkas pendukung (sertifikat/pengalaman kerja dan lain-lain)
Apabila ada perubahan jadwal atau yang lainnya akan diberitahukan lewat web IAIN Tulungagung.
Berdasarkan hasil rekap pada Sub Bagian Organisasi, Kepegawaian, dan Peraturan Bagian Umum Biro AUAK IAIN Tulungagung, Dosen/Tenaga Kependidikan yang tercantum dalam daftar terlampir sudah berhak untuk mutasi kenaikan pangkat/jabatan terhitung mulai tanggal 01 April 2017. Oleh karena itu dimohon untuk segera mengumpulkan berkas-berkas administrasi yang dibutuhkan untuk proses lebih lanjut.
Adapun mengenai hal tersebut, informasi lebih lengkap dapat didownload di sini.
Materi Acara Pembinaan dan Bimbingan Teknis LHKASN yang diselenggarakan di Hotel Istana Tulungagung pada tanggal 21 November 2015 :
Diumumkan kepada Dosen Tetap Bukan PNS untuk segera melengkapi berkas persyaratan pengajuan NIDN. Semua berkas persyaratan diserahkan kepada PTIPD paling lambat hari Rabu, 7 September 2016. Persyaratan pengajuan NIDN dan ketentuan lain dapat diunduh di sini. Contoh surat penyataan dapat diunduh di sini